Pemandangan Alam Desa saat Perjalanan Mudik

pemandangan mudik
Foto Perjalanan Mudik

Sudah menjadi budaya sebagian masyarakat Indonesia untuk mudik ke kampung halaman ketika hari raya Idul Fitri tiba. Tujuan mudik tidak lain untuk berkumpul dan bermaaf-maafan bersama banyak keluarga dan kerabat. Kembali ke kampung halaman merupakan kegiatan yang sangat menyenangkan. 

Untuk menuju kampung halaman, seperti biasanya harus melalui perjalan jauh. Entah itu perjalanan melalui udara, perjalanan melalui laut, ataupun perjalanan melalui darat.


      Perjalanan darat menurut sebagian orang merupakan perjalanan yang menyenangkan, karena dalam perjalanan dapat sekaligus menikmati pemandangan alam khas pedesaan. Pegunungan yang sejuk, hamparan sawah-sawah, kebun-kebun kelapa, pantai yang alami, pemandangan matahari terbenam yang indah, rombongan hewan-hewan ternak, menjadi khas pemandangan alam di desa. Namun kurang untuk tersadari untuk mengabadikannya ke dalam foto.
     Berbekal kamera handphone sederhana saya mencoba mengabadikan beberapa pemandangan indah selama perjalanan mudik yang saya tempuh. Desa kami bernama Desa Tanjung Padang berada di Kecamatan Sirenja, Kabupaten Donggala yang letaknya berada di pantai barat sulawesi Tengah. Perjalanan yang saya tempuh dari kota Palu menuju ke sana melalui jalur pantai barat. Sehingga pantai merupakan pemandangan yang mendominasi selama perjalanan. 

Pemandangan Sawah Desa Tanjung Padang
sawah desa tanjung padang

Pemandangan Pesisir Sindue
pantai desa sindue

Penorama Sunset di Pantai Desa Tondo
panorama sunset tondo

Pemandangan Laut di Kampung Pantoloan
pantoloan sulawesi tengah

Pemandangan Desa dari atas bukit
donggala dari atas bukit

Pemandangan Jalan di Pegunungan
jalan pegunungan

      Masih banyak objek-objek yang indah dan alami di pedesaan. Dan tidak salah jika anda juga ikut berfoto bersama pemandangan indah yang anda temui. Hasilnya tentu akan berkesan bagi anda.

Alhamdulillah, bersyukurlah atas alam yang diberikan Allah SWT.
Jagalah lingkungan dan jangan merusaknya. 


(tulisan dan gambar, oleh: M. Armand Zurhaar | kakarmand.blogspot.com)

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »